Loading...

Spesial Peringatan Hari Santri 2024, UIN Surakarta Berhasil Terima Penghargaan 1000 Santri Investasi Saham Syariah dari BEI Jateng

Diterbitkan pada
23 Oktober 2024 06:24 WIB

Baca

uinsaid

UIN SURAKARTA – Peringatan Hari Santri Nasional nyatanya menjadi salah satu momen spesial bagi Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta (UIN Surakarta). Pasalnya, momen ini juga menjadi kesempatan bagi UIN Surakarta untuk dapat menerima penghargaan dari Bursa Efek Indonesia (BEI) Jateng atas investasi saham syariah dari 1000 santri yang ada di UIN Surakarta. 

Penyerahan penghargaan secara simbolis diberikan melalui piagam yang bertajuk 1000 Santri Berinvestasi Saham Syariah di Pasar Modal Indonesia. Penghargaan ini diserahkan secara langsung oleh Kepala Kantor Perwakilan BEI Jateng 2, Muhammad Wira Adibrata, Selasa (22/10), pasca pelaksanaan Apel Hari Santri Nasional di lapangan utama UIN Surakarta.

Mengenai penghargaan ini, Rektor UIN Surakarta, Prof. Dr. Toto Suharto, S.Ag., M.Ag. menyampaikan rasa terima kasihnya kepada BEI Jateng atas penghargaan yang diberikan. Adapun penghargaan ini juga dinyatakan sebagai perghargaan pertama yang diterimakan kepada UIN Surakarta, dari seluruh perguruan tinggi yang ada. 

Prof. Toto selanjutnya berharap, penghargaan ini dapat menjadi titik awal kemajuan bagi UIN Surakarta guna meningkatkan literasi finansial dalam pasar modal berbasis syariah, terutama melalui para santri ataupun mahasiswa yang berada di lingkungan UIN Surakarta.   (RZB/Tim Media)