SINAR- Sejumlah hewan kurban yang diserahkan ke kampus UIN Raden Mas (RM) Said Surakarta, hari ini, Jum’at (30/6/2023) disembelih di halaman Rektorat UIN RM Said Surakarta. Meskipun Sholat Idul Adha 1444 H dilaksanakan sudah dilakukan di halaman Boulevard Kampus UIN RM Said Surakarta Kamis lalu 29 Juni 2023, namun pelaksanaan penyembelihan dilaksanakan hari ini, agar waktu penyembelihan dan pembagian daging kepada masyarakat sekitar kampus dapat berjalan lancar dan optimal waktunya. Bertindak sebagai Khotib adalah Rektor UIN RM Said Surakarta, Prof. Dr. H. Mudofir, S.Ag., M.Pd., dan Drs. H. Sukirman, M.Ag., bertugas sebagai Imam Sholat Idul Adha 1444 H di waktu dan tempat yang telah disiapkan. Dalam kesempatan tersebut juga terkumpul dana infaq jamaah sholat Idul Adha sebesar Rp. 3. 634. 400,- yang akan dimasukkan sebagai dana infaq ke Masjid Imam Bukhori Kampus UIN RM Said Surakarta.
Penyembelihan hewan kurban disaksikan oleh Kepala Bagian Akademik dan Umum, H. Pudji Rudi Hartono, A.Ks. Dibantu oleh sejumlah pegawai yang ada di UIN RM Said Surakarta, penyembelihan hewan kurban berjalan normal dan lancar. Adapun hewan kurban yang diserahkan oleh para rekanan UIN RM Said Surakarta adalah sebagai berikut:
Bank Jateng Syariah 1 Ekor Sapi
BRI KC Kartasura 3 Ekor Kambing
BSI 4 Ekor Kambing
BTN Syariah KC Solo 2 Ekor Kambing (an. Adi Pradana Bin Sarwijadi dan Tiara Indah Dwi Astuti Jumhuri)
Bank CIMB Niaga 2 Ekor Kambing
PT. Media Sarana Data 2 Ekor Kambing
PT. Gelora Nusantara Abadi 1 Ekor Kambing
PT. Etos Nasional 1 Ekor Kambing
CV. Adasimi Utama Jaya 1 Ekor Kambing
Ayoklik 1 Ekor Kambing
Dekasari Persada 3 Ekor Kambing
Sejumlah kambing yang diserahkan kemudian dibagikan juga kepada beberapa pondok pesantren dan masjid sekitar kampus UIN RM Said Surakarta. Begitu juga beberapa diantaranya juga disembelih dan dibagikan hari ini kepada para pegawai UIN RM Said Surakarta. Para Rekanan UIN RM Said Surakarta berharap dapat bertumbuh Bersama UIN RM Said Surakarta dan dapat menjadi rekan kerja yang berkembang bersama.
Rektor UIN RM Said Surakarta, Prof. Dr. H. Mudofir, S.Ag., M.Pd., menyambut baik atas Kerjasama yang telah terjalin selama ini dalam pengembangan UIN RM Said Surakarta. Tentunya, segala upaya ini adalah layanan yang dilakukan untuk melayani masyarakat. Memberikan pelayanan adalah pekerjaan utama kami sebagai Badan Layanan Umum (BLU)”, tuturnya. Doakan kami agar mampu berkembang lebih maju sebagai universitas yang terdepan dan berdaya saing”, imbuhnya.
UIN RM Said Surakarta telah merintis karirnya mulai dari babat alas “benar-benar alas” karena disini hanya ada rawa-rawa. Hingga sekarang ini tentunya menjadi berkah tersendiri bagi para dosen, pegawai dan masyarakat sekitarnya. Untuk itu perkembangan ini adalah kerja bersama dan berkah untuk semua. (Nug/ Humas)
Workshop UI-Green Metrics, WR III UIN Surakarta : Integrasi Agama Dan Isu Lingkungan
5 hari yang lalu - Umum