UIN SURAKARTA - Jum'at, (13/12/2024), SMA N 1 Simo Boyolali adakan kegiatan Educatioan Expo sebagai penutup kegiatan sebagai penutup untuk mengakhiri Tahun Akademik (TA) 2024 ini. Acara ini di gelar di Aula SMA N 1 Simo. Mengundang berbagai kampus, Negeri dan Swasta, UIN Surakarta-pun turut serta dalam pameran Education Expo tersebut. UIN Surakarta turut serta dalam Expo itu dengan tujuan untuk memberikan informasi kepada para calon mahasiswa untuk dapat mengakses lebih banyak info-info terkait cara mendaftar, info beasiswa ataupun info studi lanjut lainnya yang berkaitan dengan karir, maupun wawasan lainnya yang dibutuhkan siswanya.
Mendapat Sebutan Kampus Unggul di Surakarta, UIN Surakarta-pun tak tanggung-tanggung. Lebih dari 4.000 mahasiswa baru setiap tahunnya, UIN Surakarta selalu didatangi oleh berbagai SLTA sederajat lainnya. Bukan hanya dalam negeri, mahasiswa baru yang berasal dari negara, Thailand, Philipine, Malaysia dan sekitarnya juga turut meramaikan kampus UIN Surakarta tiap tahunnya.
Dalam Education Expo, Stand UIN Surakarta yang berada di SMA N 1 Simo mendapatkan apresiasi yang luar biasa dari para calon mahasiswa. Ratusan calon mahasiswa datang untuk meminta informasi lebih lanjut lagi tentang bagaimana caranya kuliah di UIN Surakarta. Untuk itulah, Kusnianto, S. E ., M.S.i sebagai Koordinator Humas bersama-sama Tim Admisi dan Tim Akademik (Tigus Juni Betri, M.Kom, Farah Nilawati, Deddy Nur, Khaeroni dan Ahmad Nugroho, S.Kom.I) memenuhi undangan SMA N 1 Simo untuk memberikan penjelasan-penjelasan terkait hal tersebut.
Para siswa yang berasal SLTA lain ikut "Kepo" dan berbondong untuk secepat mungkin mendapatkan informasi tentang UIN Surakarta. Segera datang daftarkan diri di UIN Surakarta untuk studi lanjut di 18 Program Studi Unggul dan Belasan Program Studi Lain yang terakreditasi A. Jalur SPAN PTKIN sudah di-launching dan dibuka sampai 25 Januari 2025. (Gie/ Humas) Foto: Nug
Workshop UI-Green Metrics, WR III UIN Surakarta : Integrasi Agama Dan Isu Lingkungan
5 hari yang lalu - Umum