SINAR - "Terimakasih atas dukungan dan keaktifan seluruh civitas akademika kampus yang tercinta ini" ucapan yang penuh dengan kegembiraan dari Yunika Triana selaku Kepala Pusat Publikasi Imiah dan Penerbitan Universitas Islam Negeri Raden Mas Said (UIN RM Said) Surakarta melalui telpon. "Alhamdulillah saya mendapat konfirmasi bahwa UIN Raden Mas Said membuat catatan baru kesuksesan dalam bidang penerbitan karya ilmiah" sambung Yunika. Dirinya menjelaskan bahwa akreditasi beberapa jurnal ilmiah UIN RM Said telah naik peringkat. Seperti dikutip dari laman https://sinta.kemdikbud.go.id ada Journal of Educational management and Instruction (JEMin) telah naik ke peringkat 2, Journal of Islamic Finance and Accounting (JIFA) telah naik ke peringkat 3, dan Journal of Management and Islamic Finance telah naik ke peringkat 5. Yunika juga menambahkan bahwa naiknya peringkat dalam hal akreditasi membuktikan bahwa kualitas tulisan yang ada semakin baik.
Dihubungi secara terpisah, Rektor UIN RM Said Surakarta, Prof. Toto Suharto juga menyatakan kegembiraan atas catatan baru yang dibuat oleh jurnal ilmiah milik UIN RM Said Surakarta. "Naiknya peringkat selalu berbanding lurus dengan kualitas penulisan." "Terimakasih kepada seluruh Dosen dan Tendik yang selalu meningkatkan kemampuannya dalam hal keilmuan dan penelitian" ungkap Rektor, selanjutnya dirinya juga mengingatkan bahwa sebenarnya menulis ilmiah hasil penelitian adalah salah satu tugas dosen. Rektor sangat bangga melihat kenyataan bahwa semakin hari tulisan ilmiah dosen kampus ini semakin meningkat secara kualitas dan kuantitas. "Saya sangat yakin bahwa aturan tentang akan adanya pengawasan terhadap jumlah karya ilmiah dosen, tidak akan berpengaruh di UIN Raden Mas Said" tambah Rektor. Menurutnya, keyakinan tersebut bukan tanpa alasan melihat fakta semakin banyak dan semakin bagusnya tulisan para dosen yang ada. "Namun demikian saya berharap agar catatan baru prestasi akreditasi jurnal ilmiah kita tidak melenakan kita, tetapi justru memberi semangat baru bagi kita untuk terus meningkatkan kemampuan menulis kita" ujar Rektor sembari mengingatkan bahwa semakin banyak dan semakin baik tulisan ilmiah para dosen UIN RM Said, maka cita-cita program Glokalisasi akan semakin cepat terwujud. (Tris/Humas) Ilustrasi : Angga