Loading...

SAIZU Championship 2024, Pertemuan Sepakbola Se-Jawa Tengah Lahirkan UKM Olahraga UIN Surakarta Sebagai Juara

Diterbitkan pada
30 September 2024 12:31 WIB

Baca

UIN SURAKARTA- UKM Olahraga UIN Raden Mas Said Surakarta meraih juara di ajang kompetisi “SAIZU Championship 2024”. Dalam pertandingan sepakbola yang dilaksanakan di lapangan kampus UIN SAIZU Purwokerto tersebut bertepatan dengan acara DIES Natalis UKM Olahraga UIN SAIZU Purwokerto yang ke-20.

Kompetisi yang digelar pada tanggal 6 September 2024 tersebut akhirnya mendatangkan seluruh UKM Olahraga dari perwakilan mahasiswa se-Jawa Tengah dalam Kompetisi SAIZU Championship 2024. UKM Olahraga UIN Surakarta-pun turut serta andil dalam pertandingan itu, dan sesuai prediksi awal, bendera kemenangan dibawa pulang oleh rombongan.

Sesuai prediksi, sepakbola UIN Raden Mas Said Surakarta yang diberi nama UIN Surakarta FC ini, pada pertandingan pertama mampu mendapatkan 3 point dengan berhasil mengalahkan STT Wiworotomo Purwokerto dengan skor tipis 1-0. Pada pertandingan kedua melawan Stikes Serulingmas Cilacap UIN Surakarta FC memperoleh skor 3-0 sehingga perolehannya menjadi 6 point. Pada pertandingan penentu, UIN Surakarta FC mampu menahan imbang UIN SAIZU Purwokerto dengar skor 0-0, sehingga dengan hasil ini UIN Surakarta ditetapkan sebagai Juara 1 pada SAIZU Championship 2024 karena menang selisih gol dengan UIN SAIZU Purwokerto. (NUG/Tim Media)