Karaton Surakarta Hadiningrat Kembali Berikan Gelar Kehormatan Untuk Rektor dan Wakil Rektor III UIN Raden Mas Said Surakarta

Diterbitkan pada
27 Juni 2023 00:00 WIB

Baca

SINAR-Karaton Surakarta Hadiningrat memberikan gelar kehormatan Kangjeng Pangeran kepada Rektor UIN Raden Mas Said Surakarta Prof. Dr. H. KRH. Mudofir Widyonagoro, S.Ag., M.Pd., dan kepada Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama Prof. Dr. KH. KRH Syamsul Bakri Wironagoro, S.Ag., M.Ag., pada Rabu (27/6).

Prosesi penyematan gelar Kangjeng Pangeran (KP) dilaksanakan di pendopo pondok pesantren Ummul Qurok, Klego, Kabupaten Boyolali dan secara langsung diberikan oleh Gusti Kanjeng Ratu Mas (Istri Dalem Panembahan Agung Sinuhun Tedjowulan).

Dengan selesesainya prosesi tersebut kini gelar baru telah resmi tersematkan untuk Rektor UIN Raden Mas Said Surakarta yakni Prof. Dr. H. KP. Mudofir Widyodiningrat, S.Ag., M.Pd., sedangkan Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama adalah Prof. Dr. KH. KP. Syamsul Bakri Wironagoro, S.Ag., M.Ag.

Dengan diberikannya gelar kehormatan Kangjeng Pangeran (KP) dari Keraton Surakarta Hadiningrat Rektor dan Waki Rektor III UIN Raden Mas Said memberi apresiasi dan mengucapkan terimakasih. 

“Atas diberikannya penghargaan ini kami ucapkan terimakasih dan semoga kami dapat melaksanakan amanah dengan baik serta senantiasa menumbuh kembangkan nilai-nilai budaya jawa”, terang Rektor dan Wakil Rektor. (Gus/Humas)