UIN SURAKARTA - Bulan ramadhan tahun ini menjadi lebih istimewa dengan semaraknya berbagai kegiatan dalam menyambutnya. Tak terkecuali Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta (UIN Surakarta) tidak mau ketinggalan dalam menyemarakkan datangnya bulan suci yang penuh berkah ini. Para pengurus DWP yang ketuai oleh Nuning Hasanah, M.I.P. terus berupaya melakukan kebaikan melalui menebar ribuan takjil bagi sivitas akademika dan masyarakat umum.
"Tepat hari ini Selasa (18/3/2025), sesuai dengan agenda yang telah disepakati oleh seluruh Pengurus DWP, kita akan menebar 1000 takjil bagi siapa saja baik warga kampus maupun masyarakat umum" ungkap Nuning di sela kegiatannya menyiapkan takjil sembari menyambut hadirnya Menteri Agama RI Prof. Nasaruddin Umar di Gedung Rektorat UIN Surakarta Kampus Pucangan Kartasura. "Kita sangat bersyukur dan mengapresiasi kepada seluruh donatur yang telah berpartisipasi dalam kegiatan 1000 takjil kali ini" lanjutnya. Bahkan, menurut Nuning, kegiatan menebar takjil yang direncanakan akan menebar 1000 paket takjil, mendapat donasi hingga total jumlah paket takjil yang dibagikan sebanyak 1400 paket takjil. Adanya kenyataan bahwa donasi yang masuk melebihi target rencana semula, menunjukkan perhatian dari para donatur yang terdiri dari sivitas akademika terhadap kegiatan ini sangatlah besar. "Semoga di lain kesempatan kita bisa menebar lebih banyak lagi paket takjil" harap Nuning yang sekaligus adalah istri dari Rektor UIN Surakarta saat ini.
Di sela kesibukannya menyambut Menag sejak dari bandara Adi Sumarmo Solo hingga sesaat sebelum mendampingi Menag ke Masjid Zayyed, Rektor Prof. Toto Suharto menyampaikan rasa terimakasih yang tak terhingga kepada upaya DWP menyajikan 1000 paket takjil. "Terimakasih kepada DWP dan para donatur yang telah menyediakan takjil hingga melebih target yang direncanakan." "Tadi saya sudah sampaikan kepada pak Menteri tentang hal tersebut dan beliau terkesan sangat mengapresiasi hal tersebut" lanjut Prof. Toto dengan penuh kebanggaan. "Kedepan kita perlu rencanakan kegiatan ini sebagai salah satu kegiatan yang lebih terbuka untuk memberikan kesempatan jamaah Masjid Ibadurrahman yang bukan hanya dari internal, akan tetapi dari masyarakat umum untuk bisa terlibat dalam donasi penyediaan paket takjil" tutup Rektor sambil tergesa memasuki mobil mengikuti Menteri Agama RI. (Tris/Humas) Foto : DWP/Yahya/Istimewa
Workshop UI-Green Metrics, WR III UIN Surakarta : Integrasi Agama Dan Isu Lingkungan
4 hari yang lalu - Umum