Loading...

Lantik Sekretaris dan Kepala Pusat Audit dan Pengendalian Mutu Pada Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), Rektor: Jalankan Amanah dengan Baik dan Tidak Mengurangi Makna Pengabdian

Diterbitkan pada
25 Mei 2023 00:00 WIB

Baca

SINAR-Rektor UIN Raden Mas Said Surakarta Prof. Dr. H. Mudofir, S.Ag., M.Pd., melantik Sekretaris dan Kepala Pusat Audit dan Pengendalian Mutu Pada Lembaga Penjaminan Mutu UIN Raden Mas Said Surakarta, Kamis, (25/5).

Prosesi pelantikan, pengambilan sumpah janji jabatan dan penandatanganan berita acara digelar di Ruang sidang utama Gd. Rektorat. Adapun selaku saksi yaitu Wakil Rektor Bidang Administrasi dan Pengebangan Kelembagaan Prof. Dr. Imam Makruf, S.Ag., M.Pd, dan Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum Perencanaan Keuangan Dr. M. Usman, S.Ag., M.Ag.

Dalam arahannya Rektor meminta kepada pejabat yang dilantik untuk menjalankan tugas dan amanah dengan baik meskipun tugas ini melanjutkan tugas dari pejabat sebelumnya.

“Saudara-saudara dilantik hari ini sebagai amanah untuk menjalankan sisa tugas yang telah dilakukan oleh pejabat sebelumnya. Meskipun melanjutkan tetap berikan segala potensi yang terbaik untuk lembaga,” terang Rektor.

“Saya berharap pelantikan ini tidak mengurangi dedikasi dan makna pengabdian,” sambungnya.

Berikut nama pejabat yang dilantik:

1. Dr. Hj. Hafidah, S.Ag., M.Ag., sebagai Sekretaris Lembaga Penjaminan Mutu (LPM),

2. Fuad Muhammad Zein, M. Ud., sebagai Kepala Pusat Audit dan Pengendalian Mutu pada Lembaga  Penjaminan Mutu (LPM)

Turut hadir dalam pelantikan, Ketua Senat Prof. Dr. Hj. Erwati Aziz, M.Ag, Dekan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah Prof. Dr. Islah, M.Ag., serta jajaran bagian Organisasi, Kepegawaian, dan Hukum. (Gus/Humas)