Loading...

Lantik 13 Pejabat Fungsional Baru, Rektor Ingatkan Perihal Kolaborasi-Mobilisasi dan Orkestrasi dalam Kepemimpinan

Diterbitkan pada
9 Mei 2023 00:00 WIB

Baca

SINAR-Prof. Dr. H. Mudofir, S.Ag., M.Pd., selaku Rektor melantik 13 pejabat fungsional baru di lingkungan UIN Raden Mas Said Surakarta. Kepada para pejabat yang baru dilantik, Rektor mengingatkan jabatan sebagai amanat yang yang harus dilaksanakan sebaik-baiknya. Pelantikan dilakukan di Aula Lt. 3 Gd. rektorat, Senin (17/4/2023).

Turut hadir pada prosesi pelantikan tersebut para Pimpinan Rektorat, Kepala Biro, para Dekan dan Kepala Lembaga. Berikut daftar pejabat fungsional yang dilantik:

  1. Purwono, M.Si ., Ketua Jurusan Saintek pada Fakultas Ilmu Tarbiyah,
  2. Nurwulan Purnasari, M.Si., Sekretaris Jurusan Saintek pada Fakultas Ilmu Tarbiyah,
  3. Ronnawan Juniatmoko, M.Si., Koordinator Program Studi Ilmu Lingkungan pada Fakultas Ilmu Tarbiyah,
  4. Moh. Taufik, M.Si., Koordinator Program Studi Teknologi Pangan pada Fakultas Ilmu Tarbiyah,
  5. Angga Dwi Prasetyo, M.Biotech., Koordinator Program Studi Bioteknologi pada Fakultas Ilmu Tarbiyah,
  6. Amining Rahmasiwi, M.Pd., Koordinator Program Studi Tadris Biologi pada Fakultas Ilmu Tarbiyah
  7. Devi Narulitasari, M.Si., Koordinator Program Studi Ekonomi Syariah pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam,
  8. Nur Kafid, S.Th.I., M.Sc., Koordinator Program Studi Pemikiran Politik Islam pada Fakultas Ushuluddin dan Dakwah,
  9. Rizky Kusumawardani, S.Si., M.Si., Koordinator Program Studi Sains Data pada Fakultas Ilmu Tarbiyah,
  10. Helmi Haris, S.H.I., M.S.I., Kepala Pusat Pengembangan Bisnis pada UIN Raden Mas Said Surakarta,
  11. Haq Muhammad Hamka Habibie, S.E., M.A., Sekretaris Pengembangan Bisnis pada UIN Raden Mas Said Surakarta,
  12. Septi Kurnia Prastiwi, S.E., M.M., Manajer Pusat Pengembangan Bisnis pada UIN Raden Mas Said Surakarta,
  13. Wahyu Pramesti, M.Si., Kepala Laboratorium pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam.

Dalam sambutannya, Rektor menyampaikan selamat kepada para pejabat fungsional yang dilantik. Rektor menyebut bahwa ini menjadi hari yang bersejarah karena sejak UIN Raden Mas Said Surakarta memiliki program studi umum dan perubahan tata kelola dari satuan kerja (satker) menjadi Badan Layanan Umum (BLU), para pejabat ini menjadi pejabat pertama yang dilantik.

Lebih lanjut, Prof. Dr. H. Mudofir mengingatkan tentang tagline dan kepemimpinan saat ini yaitu KMO (Kolaborasi, Mobilisasi, dan Orkestrasi). Jika mobilisasi asset dan SDM yang tersedia berjalan baik maka tujuan-tujuan lembaga dapat terwujud sehingga kepuasan dan pengakuan dari masyarakat dapat kita terima.

“Keharmonisan dalam bekerja meliputi kerjasama, saling percaya, dan senantiasa berprasangka baik dalam bekerja menjadi modal utama untuk menjalankan roda organisasi yang sehat,” sambungnya. (Gus/Humas)