SINAR - Pembinaan dalam peningkatan kemampuan para mahasiswa terus dilakukan oleh Universitas Islam Negeri Raden Mas Said (UIN RM Said) Surakarta sepanjang tahun. Kali ini yang dibidik sebagai sasaran peningkatan dalam hal penulisan ditujukan kepada mahasiswa penerima Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIPK).
Berlangsung di Gedung SBSN lantai 1 kampus Pucangan, sebanyak 267 peserta mengikuti Bimtek Penulisan Karya Ilmiah Mahasiswa KIP Kuliah Angkatan 2021. Hadir dalam kegiatan tersebut Rektor, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan Alumni dan Kerjasama, serta para pemateri dari para dosen internal maupun eksternal seperti Dr. Mibtadin (Dosen UNS) dan Dr. Anas Aijudin (Dosen UNS).
Dalam memberikan arahan kepada para peserta, Prof. Toto menekankan bahwa ada banyak keuntungan dengan menulis, salah satunya adalah tulisan akan bisa mengantarkan para mahasiswa mendapatkan beasiswa. "Sebagai salah satu penguji para calon penerima beasiswa LPDP, saya harap para mahasiswa semua agar bisa memiliki tulisan untuk syarat mendapatkan beasiswa tersebut" papar Rektor. Lebih jauh Prof. Toto meminta kepada seluruh para peserta sebagai penerima KIP Kuliah haruslah memberikan kontribusi yang nyata kepada diri pribadi, kampus, dan negara melalui karya tulis. "Manfaatkan seluruh hal yang ada di sekitar kita sebagai bahan tulisan" tandas Rektor. "Saudara adalah yang terpilih dari sekian ribu mahasiswa, haruslah memanfaatkan KIP ini untuk menunjukkan prestasi khususnya dalam hal menulis untuk bisa membuat bangga orang tua dan kampus UIN Raden Mas Said." Menurut Rektor, ke depan para mahasiswa yang telah menulis dan tulisannya bisa terbit di jurnal yang terindeks scopus, akan bisa dibebaskan dari skripsi.
Kegiatan ini menargetkan para mahasiswa akan bisa memiliki tulisan yang diterbitkan dalam jurnal dan buku yang ber-ISBN. "Insya Alloh kegiatan ini akan kita lakukan secara terus-menerus agar semakin banyak mahasiswa dan alumni UIN Raden Mas Said Surakarta yang menjadi penulis ilmiah" terang Munta'fiah selaku PIC kegiatan bimtek kali ini. (Tris/Humas) Foto: Mastr