04 December 2021

PROMISE, Kenal Mengenal Antar Mahasiswa FORMASI

*SINAR-* Jarak bukan menjadi halangan untuk saling mengenal. Forum Mahasiswa Bidikmisi dan KIP-Kuliah UIN Raden Mas Said Surakarta menyambut kehadiran keluarga baru dari penerima beasiswa KIP-Kuliah tahun 2021.
Kegiatan ini bernama PROMISE (Pengakraban Online FORMASI).

-
-
-

Forum Mahasiswa Bidikmisi dan KIP-Kuliah (FORMASI) UIN Raden Mas Said Surakarta mengadakan program tahunan untuk menyambut dan memperkenalkan FORMASI kepada para penerima beasiswa bidikmisi dan KIP-Kuliah. PROMISE Tahun 2021, Sabtu (4/12) mengusung tema *“Bersatu Menuju FORMASI Lebih Maju”* dengan harapan para penerima beasiswa KIP-Kuliah 2021 dapat membawa perubahan yang lebih baik untuk FORMASI UIN Raden Mas Said Surakarta. Kegiatan ini dilakukan secara daring melalui *zoom meeting*. Meskipun tidak bertemu secara langsung, seluruh peserta dan panitia sangat berantusias dalam melaksanakan tugas dan mengikuti serangkaian acara. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keakraban dan rasa kekeluargaan antar satu sama lain, membentuk ketua angkatan 2021, sekaligus memperkenalkan FORMASI kepada penerima beasiswa KIP-Kuliah 2021.

Acara dibuka oleh Siti Ulfi Rohmatin selaku pembawa acara, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Saudari Elsa Meliana, dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Sambutan diberikan oleh Celviaulia Fitri selaku Sekretaris Panitia, Panji Putra Ariyanto selaku Ketua Umum FORMASI 2021, dan Bapak Syamsul Bakri S.Ag., M.Pd (Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama). Kegiatan PROMISE ini hadir sebagai kesempatan untuk *ngangsu kawruh* mengenai informasi KIP-Kuliah dan FORMASI di UIN Raden Mas Said. Bapak Syamsul Bakri S.Ag., M.Pd. berpesan bahwa seluruh mahasiswa penerima beasiswa bidikmisi dan KIP-Kuliah di UIN Raden Mas Said Surakarta, memiliki hak dan kewajiban untuk dipenuhi. Kewajiban tersebut adalah mempertahankan nilai IP dan mengikuti kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan oleh Bidang Kemahasiswaan, seperti pengembangan bahasa, pendidikan karakter, dan pelatihan karya tulis ilmiah agar mahasiswa bidikmisi dan KIP-Kuliah dapat meningkatkan prestasi akademik maupun non-akademik. Kepala Bagian Akademik dan Kemahasiswaan yakni Bapak Rudi Hartono, AKS turut hadir untuk memberikan pembinaan kepada mahasiswa KIP-Kuliah tahun 2021 UIN Raden Mas Said Surakarta.

Selanjutnya sarasehan pengurus yang berisi perkenalan dari pengurus FORMASI Kabinet Gentari 2021. Dewan Pertimbangan FORMASI UIN Raden Mas Surakarta turut hadir dan menyampaikan sejarah berdirinya FORMASI yang disampaikan oleh Saudara Nafiul Falah, S.H. Acara juga dimeriahkan dengan pentas seni dari Mahasiswa Bidikmisi angkatan 2019, kemudian dilanjutkan dengan sesi *sharing, gathering*, dan *games*. Peserta telah dibagi menjadi 10 kelompok dan memiliki satu mentor pendamping. Peserta bercerita mengenai perasan mereka menjadi penerima beasiswa, perjuangan dalam memperoleh beasiswa, hal-hal yang memotivasi mereka untuk lebih bersemangat, dan cerita latar belakang peserta yang menginspirasi. Untuk membuat suasana menjadi lebih hidup dan ceria, acara juga dimeriahkan dengan *games*. Peserta sangat antusias dalam mengikuti *games *tebak gambar dan misteri box yang berlangsung dengan seru dan meriah.

Acara dilanjutkan dengan pemilihan ketua angkatan 2021 yang dimoderatori oleh Saudari Mirta Ulfa Rufi Widya Janah didampingi oleh Ketua Umum FORMASI Kabinet Gentari 2021. Enam calon kandidat menyampaikan visi dan misinya kemudian diberikan satu pertanyaan untuk dijawab. Voting ketua angkatan 2021 dilakukan melalui *google form* dan mendapatkan 215 jawaban dengan perolehan suara tertinggi 52,6 % yang diraih oleh Saudara Sendi Cahyo Pramono dari program studi Manajemen Dakwah.

Pada akhir acara diadakan sesi foto bersama kemudian dilanjutkan dengan do’a yang dipimpin oleh Saudara Sanny Eriman Mombas, sebelum akhirnya ditutup oleh pembawa acara. Setelah kegiatan ini diharapkan penerima beasiswa KIPK tahun 2021 dapat meningkatkan rasa kekeluargaan, mengembangkan potensi yang dimiliki, mengenali FORMASI UIN Raden Mas Said Surakarta, memberi imbal balik positif terhadap sesama dan masyarakat pada umumnya, serta membawa nama FORMASI dan UIN Raden Mas Said Surakarta semakin maju dan lebih baik lagi. *(Nughy/ Humas Publikasi)*

*Sumber: FORMASI*